Cara Menggunakan Aplikasi MRT Jakarta (MRT-J)

Aplikasi MRT Jakarta (MRT-J) merupakan aplikasi untuk pembelian tiket MRT dengan berbagai pilihan metode pembayaran uang elektronik pilihan Anda. Dengan adanya aplikasi MRT-J semakin memudahkan penumpang MRT Jakarta dalam pembalian tiket selain menggunakan Kartu Elektronik.

Sebelum membahas cara menggunakan aplikasi MRT Jakarta, metode pembayaran tiket MRT di setiap stasiun yaitu sebagai berikut.

  1. Tiket Single Trip: Tiket berupa kartu yang dapat dipakai untuk sekali jalan.
  2. Tiket Multi Trip: Tiket berupa kartu berisi saldo yang dapat dipakai berkali-kali, dan dapat diisi ulang saldonya. Pembelian Kartu Multi Trip dapat dilakukan di Mesin Tiket Otomatis.
  3. Kartu JakLingko: Kartu Multiguna untuk pembayaran Transportasi Publik di Jakarta seperti Transjakarta, MikroTrans, dan MRT Jakarta.
  4. Kartu Elektronik Bank: Kartu pembayaran yang dikeluarkan oleh Bank seperti Flash BCA, BRIZZI, e-Money, Jakcard, dll.
  5. Aplikasi MRT Jakarta (MRT-J): Dengan Aplikasi MRT Jakarta Anda dapat membayar dengan uang elektronik seperti OVO, GoPay, Dana, Link Aja, dll.

Download Aplikasi MRT Jakarta (MRT-J)

Aplikasi MRT Jakarta (MRT-J) dapat Anda download pada smartphone Android maupun iOS. Anda dapat mendownloadnya pada link di bawah ini.

[appbox googleplay com.mrt.jakarta]

[appbox appstore id1421783536]

Cara Menggunakan Aplikasi MRT Jakarta (MRT-J)

  1. Buka aplikasi MRT-J dan daftar atau login menggunakan no. HP atau Akun Google Anda (Gmail)

Aplikasi MRT Jakarta

2. Pada halaman “Beranda” pada kolom/widget “Jelajahi Jakarta”

2. Aplikasi MRT Jakarta

3. Pilih “Tiket” dan tentukan stasiun keberangkatan dan stasiun tujuan. Pilih jumlah tiket, tandai  “Pulang Pergi” jika menginginkan pembelian tiket pulang pergi (PP).

4. Tekan tombol “Beli Tiket

3. Aplikasi MRT Jakarta

5. Pilih salah satu penyedia jasa sistem pembayaran. Anda akan dialihkan ke halaman penyedia jasa sistem pembayaran untuk melakukan transaksi pembayaran.

4. Aplikasi MRT Jakarta

6. Lanjutkan transaksi pembayaran, jika pembelian berhasil muncul notifikasi “Pembelian Berhasil

7. Anda akan mendapatkan QR Code sebagai tiket MRT Anda.

6. Aplikasi MRT Jakarta

  • Tap in” atau “Tap Masuk“: Tiket keberangkatan digunakan pada saat masuk di Stasiun Keberangkatan.
  • Tap Out” atau “Tap Keluar“: Tiket kedatangan, digunakan pada saat keluar di Stasiun Tujuan.
ARTIKEL TERBARU
ARTIKEL TERKAIT